Animasi MELODI & IRAMA adalah film animasi lokal 3 dimensi yang ditayangan untuk mempromosikan lagu – lagu daerah dan nasional Indonesia. animasi ini hanya akan di buat 4 episod saja. Awal mula saya membuat animasi ini ialah waktu saya PKL( praktik kerja lapangan ) di UM( Universitas Negeri Malang )dan saya diberikan tugas untuk mengiklankan budaya local indonesia. sampai akhirnya, terpikirlah untuk membuat film animasi anak ini.
Mengapa film ini memilih karakter anak – anak? Karena, animasi ini lebih ditujukan kepada anak – anak umur 2 – 9 tahun yang asumsinya lebih membutuhkan film – film edukatif belajar. Dua Karakter animasi yang bernama Melodi dan Irama ini, terinspirasi dari film animasi upin dan ipin yang keduanya sama – sama kembar. Tapi, perbeda’anya melodi dan Irama ini kembar cewek dan cowok serta animasinya mengambil sudut pandang modern.
Tidak hanya terinspirasi dari upin dan ipin saja, tetapi masih banyak inspirasi - inspirasi dari animasi lainnya seperti anime vocaloid, animasi local catatan dian, cartoon 3d kitty and kimmy. Dan sekarang animasi melodi dan irama ini sudah dapat ditonton di alamat website www. youtube.com dengan judul ANIMASI MELODI DAN IRAMA.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar